Magelang (08/12/2023) Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMANIKA) Universitas Muhammadiyah Magelang (Unimma) telah meyelenggaakan kegiatan pelatihan keterampilan pada 08 – 09 Desember 2023 di Kaliurang, Yogyakarta. Kegiatan ini diberi nama “Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Pra Dasar” (LKMM-PD) dengan tema “Developing Managerial and Leadership Skill”. Kegiatan ini dilakukan untuk menyambut serta mengenalklan organisasi himpuan dengan rangkaian kegiatan yang menunjang kader agar tercipta rasa semangat pada setiap kader.
Kegiatan dan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Pra Dasar (LKMM-PD) ini dibuka oleh Kaprodi Ilmu Komunikasi yaitu Bapak Prihatin Dwi Hantoro,M.I.Kom dan juga Pembina Himpuan Mahasiswa Ilmu Komunikasi yaitu Ibu Fadillah Sandy,S.Pd.,M.A serta mengahdirkan beberapa pemateri yang berpengalaman dalam bidangnya, guna membekali kader sebagai bentuk Upaya memberiakan kesempatan kepada kader untuk mengembangkan kemampuan manajerial.
“Saya berharap dengan diadakannya kegiatan ini bisa membuat seluruh anggota Himanika jadi bersatu, semakin tahu bagaimana pribadi setiap anggota, jadi mengenal antar anggota, dan pastinya itu semua dilakukan untuk keberlangsungan kerja kedepannya agar tidak keteteran ketika mendapati program kerja internal maupun program kerja yang berkolaborasi bersama Program Studi Ilmu Komunikasi, karena setiap anggota mempunyai rasa solidaritas
tinggi.” Tutur Alya Adinda selaku Ketua Panitia Kegiatan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Pra Dasar.
Bentuk dari kegiatan LKMM-PD ini terbagi menjadi 3 rangkaian kegiatan utama yaitu dengan diadakannya pelatihan keterampilan, Brainstorming HIMANIKA dan Ice Breaking Games. Pelatihan Keterampilan dilaksanakan setelah pembujaan kegiatan dengan mengambil beberapa materi seperti Kepemimpinan, Kesekretariatan, dan Developing Managerial. Materi-materi ini diambil dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi hardskill pada badan kepengurusan harian serta mengembangkan softkill dan kemampuan manajerial pada setiap kader yang mengikuti. Pada malam harinya dilanjutkan dengan kegiatan inti yaitu Brainstorming Himanika guna menampung seluruh ide, keluh kesah serta aspirasi kader melalui diskusi tentang program kerja yang akan berkolaborasi bersama Program Studi Ilmu Komunikasi dengan tujuan menciptakan brand awarnes dikalangan program studi dan Masyarakat luas.
Kesuksesan kegiatan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Pra Dasar (LKMM-PD) ini ditandai dengan pemaparan salah satu peserta sebagai perwakilan yang merasakan pengaruh dari diadakannya kegiatan tersebut dengan statement yang menyatakan bahwa kegiatan seru dan memberikan kesiapan dalam mengelola organisasi himpunan mahasiswa.
“Kegiatannya seru bahkan pada kegiatan ini saya mendapat pelatihan softskill mengenai apa saja yang harus dimiliki agar menjadi seorang yang dapat mengimplementasikan leadership, tidak hanya itu, kegiatan ini menjadikan kader lebih akrab satu sama lain” ucap Agustin Nadia, salah satu perwakilan peserta kegiatan Latihan Keterampilan Manajemem Mahasiswa Pra Dasar 2023.
Komentar Terbaru